Biaya Visa China: Single, Double dan Multiple Entry

Biaya Visa China: Single, Double dan Multiple Entry - Biaya yang saya tampilkan di postingan ini adalah biaya yang kamu keluarkan jika kamu mengurus sendiri pembuatan visa China.

Jika kamu mengurus visa China lewat travel agent atau biro jasa pengurusan visa, tentu ada tambahan biaya sebagai upah si travel agent atau si biro jasa tersebut.

Biasanya upah travel agent berkisar antara 250 hingga 300 ribuan. Tergantung jenis visa dan layanan yang kamu order.

biaya visa china

Sebelum saya tampilkan biaya pembuatan Visa China secara lengkap, akan saya bahas dulu apa itu Visa Single, Double dan Multiple entry.

Visa China Single, Double dan Multiple Entry

Visa China Single Entry

Sebagai mana artinya "Single Entry", berarti sekali masuk. Artinya kamu hanya dapat ijin masuk ke China satu kali saja. Jika kamu sudah keluar China dan mau masuk lagi, maka kamu perlu bikin visa lagi.

Misal, kamu punya teman di China dan Korea. Kamu mau berkunjung ke kedua temanmu itu. Visa China yang kamu miliki adalah jenis single entry.

Taruhlah kamu berkunjung ke teman China selama 2 hari. Kemudian kamu melanjutkan kunjungan ke Korea Selatan. Tapi, saat tiba di Korea, ada barang kamu yang ketinggalan di China. Kalau kamu mau balik ke China untuk mengambilnya, kamu harus bikin visa lagi.

Pasalnya visa China kamu adalah single entry, jadi ketika kamu sudah keluar dari wilayah China, maka untuk masuk China lagi harus bikin visa lagi.

Visa China Double Entry

Sebagaimana artinya, double entry, kamu diijinkan menggunakan visa untuk 2x masuk China.

Kalau contohnya seperti kasus di atas. Jika visa China kamu adalah double entry, ketika kamu sampai ke Korea dan mau balik China lagi, kamu tidak perlu bikin lagi. Karena kamu masih punya jatah 1x masuk lagi.

Visa China Multiple Entry

Untuk jenis ini ada 2 macam: Multiple entry 6 bulan dan 12 bulan.

Untuk multiple entry 6 bulan, kamu bebas bolak balik ke China selama 6 bulan. Sedangkan yang 12 bulan, kamu bisa bolak balik ke sana tanpa perlu bikin visa lagi selama 12 bulan.

Tapi Ingat Masa Berlaku Paspor !


biaya visa china - paspor aktif.jpg


Meski bebas bolak balik China selama 6 atau 12 bulan, itu berlaku jika paspor kamu masa aktifnya masih di atas 6 bulan sebelum expired ya. Karena syarat masuk negara lain bukan hanya visa. Tapi juga paspor.


Biaya Visa China dan Lama Pembuatannya

Layanan visa China di China Visa Application Service Center (CVASC), ada 3 macam, yaitu:
  • Reguler (Regular Application)
  • Kilat (Express Application)
  • Super Kilat (Rush Application)
Lama pembuatan visa China, Reguler 4 hari kerja, Kilat 3 hari kerja dan Super Kilat 2 hari Kerja.

Berikut daftar biaya pembuatan Visa China:

Biaya Visa China Single Entry
  • Reguler       : Rp.    540.000,- 
  • Kilat            : Rp.    900.000,- 
  • Super Kilat : Rp. 1.100.000,-
Biaya Visa China Double Entry
  • Reguler       : Rp.    690.000,- 
  • Kilat            : Rp. 1.050.000,- 
  • Super Kilat : Rp. 1.100.000,-
Biaya Visa Multiple Entry 6 Bulan
  • Reguler       : Rp.    840.000,- 
  • Kilat            : Rp. 1.200.000,- 
  • Super Kilat : Rp. 1.400.000,-
Biaya Visa Multiple Entry 12 Bulan
  • Reguler       : Rp. 1.140.000,- 
  • Kilat            : Rp. 1.500.000,- 
  • Super Kilat : Rp. 1.700.000,-


Pembayaran bisa menggunakan uang cash, kartu debit ataupun kartu kredit di saat pengambilan paspor.

Catatan Biaya Pembuatan Visa China Di Atas

Berikut beberapa catatan yang perlu kamu perhatikan, mengenai biaya pembuatan visa China seperti tercantum di atas:
  • Biaya di atas adalah biaya jika buat sendiri. Tanpa bantuan travel agent atau biro jasa visa.
  • Biaya di atas adalah biaya total. Sudah termasuk pajak, sudah termasuk biaya untuk kedubes China + fee untuk China Visa Application Service Center (CVASC).
  • Saat tulisan ini dibuat (Nov 2019), layanan kilat dan super kilat tidak bisa kamu pesan untuk visa jenis L (Visa Turis)/ J1(Jurnalis dengan masa tinggal kurang dari 180 hari)/ S1 (Kunjungan kerabat non permanen dengan durasi lebih dari 180 hari)/ Q1 (Kunjungan kerabat yang permanen menetap di china dengan durasi kunjungan lebih dari 180 hari)/ X1 (Study dengan waktu 180 hari lebih)/ Z (Visa kerja atau kegiatan komersil lainnya). 

Baca Juga:

Demikianlah informasi Biaya Visa China. Semoga bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel